Minggu, 23 Oktober 2011

BAHASA INDONESIA

1. Jelaskan yang menyebabkan ragam bahasa. Sebutkan macam-macamnya !
2. Jelaskan perbedaan istilah umum dan khusus. Terapkan dalam penggunaannya !
3. Jelaskan pola kalimat dasar bahasa Indonesia !
4. Sebutkan dan jelaskan syarat-syarat kalimat efektif !
Jawab *
1. Yang menyebabkan ragam bahasa adalah penyebutannya,lisannya,gaya bahasanya.
Macam-macam ragam bahasa :
a. Ragam baku adalah ragam bahasa yang oleh penuturnya dipandang sebagai ragam yang baik. Ragam ini biasa dipakai dalam kalangan terdidik, karya ilmiah, suasana resmi, atau surat resmi.
b. Ragam cakapan (ragam akrab) adalah ragam bahasa yang dipakai apabila pembicara menganggap kawan bicara sebagai sesama, lebih muda, lebih rendah statusnya atau apabila topik pembicara bersifat tidak resmi.
c. Ragam hormat adalah ragam bahasa yang dipakai apabila lawan bicara orang yang dihormati, misalnya orang tua dan atasan.
d. Ragam kasar adalah ragam bahasa yang digunakan dalam pemakaian tidak resmi di kalangan orang yang saling mengenal.
e. Ragam lisan adalah ragam bahasa yang diungkapkan melalui media lisan, terkait oleh ruang dan waktu sehingga situasi pengungkapan dapat membantu pemahaman.
f. Ragam resmi adalah ragam bahasa yang dipakai dalam suasana resmi.
g. Ragam tulis adalah ragam bahasa yang digunakan melalui media tulis, tidak terkait ruang dan waktu sehingga diperlukan kelengkapan struktur sampai pada sasaran secara visual.

2. * Istilah umum ialah istilah yang berasal dari bidang ilmu tertentu dank arena dipakai secara luas dalam kehidupan sehari-hari menjadi unsure kosakata bahasa umum. Sedangkan, istilah Khusus ialah istilah yang maknanya terbatas pada bidang ilmu tertentu.
* Contoh penggunaan istilah morfologi pada istilah khusus yang di pakai dalam bidang biologi, geologi, dan linguistic memiliki makna yang khusus berlaku di bidang ilmu itu masing-masing. Dengan kata lain, kemonosemantisannya hanya berlaku dalam satu bidang. Kemudian penerapan istilah baku listrik, takwa, nikah dan ekonomi yang merupakan istilah dari berbagai bidang ilmu tertentu yang sudah di terapkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga menjadi kosakata bahasa yang umum.
3. Pola kalimat Bahasa Indonesia terdiri dari subjek (S) yang berarti seseorang atau mahluk hidup yang melakukan sesuatu, predikat (P) yang berarti suatu keadaan atau kejadian yang sedang dilakukan oleh mahluk hidup tersebut, objek (O) yang berarti suatu benda yang menjadi pendukung atas aktivitas yang dilakukan oleh subjek, dan keterangan (K) yang berarti suatu keterangan dapat berupa waktu, tempat, maupun pelengkap untuk menjelaskan keadaan yang sedang dilakukan oleh subjek. Kalimat dasar memiliki satu struktur klausa dengan pola SP, SPK, SPO, SP Pel, SPO Pel, dan SPOK.
4. Secara garis besar, ada dua syarat kalimat efektif, yaitu :
· Syarat awal yang meliputi pemilihan kata atau diksi dan penggunaan ejaan,
· Syarat utama yang meliputi struktur kalimat efektif dan ciri kalimat efektif
keraf (1984: 36) berpendapat, kalimat efektif tidak hanya sanggup memenuhi kaidah-kaidah atau pola-pola sintaksis, tetapi juga harus mencakup beberapa aspek lainnya yang meliputi, sebagai berikut:
ü Penulisan secara aktif sejumlah perbendaharaan kata (kosakata) bahasa tersebut,
ü Penguasaan kaidah-kaidah sintaksis bahasa itu secara aktif ,
ü Kemampuan mencantumkan gaya yang paling cocok untuk menyampaikan gagasan-gagasan,
ü Tingkat penalaran (logika) yang dimiliki seseorang.

Sumber :

http://sellyrestu.wordpress.com/2011/10/14/soal-b-indonesia-1/
http://dhintianita.wordpress.com/2011/10/20/1-jelaskan-hal/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar